Senin, 01 Mei 2017

Tugas Pengetahuan Lingkungan (IPTEK)

IPTEK


Pengertian IPTEK
IPTEK adalah singkatan dari ‘ilmu pengetahuan dan teknologi, yaitu suatu sumber informasi yang dapat meningkatkan pengetahuan ataupun wawasan seseorang dibidang teknologi. Dapat juga dikatakan, definisi IPTEK ialah merupakan segala sesuatu yang berhubungan dengan teknologi, baik itu penemuan yang terbaru yang bersangkutan dengan teknologi ataupun perkembangan dibidang teknologi itu sendiri. Berikut ini pengertian penjabaran IPTEK (ilmu, pengetahuan & teknologi):
·         Ilmu adalah pemahaman mengenai suatu pengetahuan, yang mempunyai fungsi untuk mencari, menyelidiki, lalu menyelesaikan suatu hipotesis. Ilmu juga yaitu merupakan suatu pengetahuan yang sudah teruji akan kebenarannya.
·         Pengetahuan adalah suatu yang diketahui ataupun disadari oleh seseorang yang didapat dari pengalamannya. Pengetahuan juga tidak dapat dikatakan sebagai suatu ilmu karena kebenarannya belum teruji. Pengetahuan muncul disebabkan seseorang menemukan sesuatu yang sebelumnya belum pernah dilihatnya.
·         Teknologi adalah suatu penemuan melalui proses metode ilmiah, untuk mencapai suatu tujuan yang maksimal. Atau dapat diartikan sebagai sarana bagi manusia untuk menyediakan berbagai kebutuhan atau dapat mempermudah aktifitas.

Manfaat Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Seiring dengan perkembangan zaman, peradaban manusia di muka bumi ini semakin maju dan semuanya perlahan- lahan serba modern dan juga canggih. Perkembangan kehidupan manusia ini terjadi dalam segala bidang yang terdapat dalam kehidupan sehari- hari manusia. Tidak hanya di sektor – sektor tertentu saja, namun perkembangan ini terjadi di beberapa sektor sekaligus, dan bahkan semua sektor, seprti transportasi, perdagangan, pertanian dan perkebunan, perikanan, komunikasi, pendidikan,hingga seni dan lainnya. Sektor- sektor ini berkembaang dengan irama yang teratur dan dapat diterima oleh semua kalangan masyarakat.
Yang perlu diketahui dari peradaban yang semakin maju ini, bahwa perkembangan semua sektor tersebut dilatarbelakangi oleh satu cabang ilmu baku yang berkembang sangat pesat didalamnya. Kemajuan dan kemodernan sektor-sektor tersebut mungkin saja tidak akan terjadi tanpa perkembangan satu satu cabang ilmu ini. Cabang ilmu yang melatarbelakangi perkembangan semua sektor tersebut adalah cabang Ilmu Pengetahuan dan Teknologi atau IPTEK.
Ya, ilmu pengetahuan dan teknologi atau IPTEK ini memang keberadaannya semakin dan semakin berkembang dengan pesatnya. Bahkan karena adanya perkembangan di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi, maka akan membawa sektor- sektor lain untuk ikut berkembang. Hal ini karena semua kemodernisasian dari semua sektor tersebut (terutama peralatannya) dapat diciptakan karena adanya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi ini. Sehingga bisa dikatakan bahwasannya sektor ilmu pengetahuan dan teknologi merupakan ibu dari perkembangan semua sektor yang ada.
Sudah dikatakan sebelumnya bahwasannya cabang ilmu IPTEK ini dapat masuk atau diterapkan dalam berbagai sektor dalam kehidpan manusia. Sehingga manfaat yang diperoleh dengan adanya IPTEK juga tergolong di berbagai bidang atau sektor tertentu.
Secara umum, IPTEK mempunyai fungsi yang sangat besar dalam mempermudah kehidupan manusia seharu- hari. IPTEK juga akan mempermudah manusia dalam bepergian ke luat tempat tinggal, berkomunikasi dengan orang yang sedang berada di jarak jauh, hingga menuruti manusia yang ingin pergi ke luar angkasa. Semua itu dapat terjadi akibat perkembangan IPTEK oleh otak- otak genius dari para ilmuwan yang luar biasa. Namun, secara lebih khsusus, IPTEK ini mempunyai manfaat di bidang- bidang atau sektor- sektir tertentu.
1.      Manfaat IPTEK bagi kelestarian lingkungan hidup
IPTEK mempunyai manfaat salah satunya bagi kelestarian lingkungan hidup atau bagi kelestarian alam yang kita tempati bersama. Beberapa manfaat IPTEK yang akan kita dapatkan untuk kelestarian lingkungan hidup antara lain adalah sebagai berikut:
·         Pemanfataan kotoran ternak menjadi pupuk kompos yang sangat bisa menyuburkan berbagai tanaman.
·         Sampah dan juga kotoran ternak dapat dimanfaatkan menjadi bio gas yang dapat menjadi energi alternatif yang alami sebagai pengganti gas alam, yang nantinya dapat dimanfaatkan untuk keperluan memasak, tenaga gerak, hingga penerangan.
·         Dapat mengubah air yang terkontaminasi menjadai air yang bersih dan juga jernih dengan menggunakan detoksifikasi surya.
2.      Manfaat IPTEK dalam bidang komunikasi
Dalam bidang komunikasi, IPTEK sungguh mempunyai peranan yang sangat penting bagi terciptanya peralatan komunikasi dua arah yang dapat digunakan dengan mudah, kapan saja dan dimana saja, serta dengan jarah yang sangat jauh. Beberapa kontribusi IPTEK dalam memajukan bidang komunikasi antara lain:
·         Menciptakan adanya radio sebagai alam komunikasi klasik yang mungkin pertama kali digunakan di Indonesia. Adanya radio ini bisa menginformasikan mengenai sesuatu yang berada di daerah tertentu kepada semua orang yang berada di wilayah manapun dan dalam waktu yang bersamaan. Hal ini tentu akan sangat bermanfaat daripada kita harus mengabarkan kepada orang yang bersangkurtan secara satu per satu. Namun, terkadang kita menemukan kelembahan pada radio ini karena hanya bisa di dengan oleh wilayah dalam radius tertentu saja.
·         Menemukan adanya televisi sebagai alat kominikasi visual serta alat hiburan. Televisi ini lebih dikembangkan daripada radio, yakni degan menambahkan gambar- gambar sevara lebih jelas dan jelas. Dengan adanya gambar visua ini maka kita akan dapat melaihat sevara langsung di tempat yang bersangkutan, tidak menimbulkan ambiguitas, dan juga lebih menarik. Belakangan ini banyak dikembangkan teknologi TV kabel yang akan menjangkau hampir di seluruh dunia.
3.      Menemukan telepon sebagai alat komunikasi dua arah yag efektif
Telepon dikenal sebagai alat komunikasi dua arah yang sangat efektif dan juga efisien. Keberadaan telepon sangat menunguntungkan bagi siapa saja karena dapat mengetahui kabar seseorang secara lebih efektif, tepat sasaran dan juga cepat. Hal ini sangat jauh sekali dengan surat sebagai alat komunikasi sebelumnya. Setelah telepon dinilai tidak begitu praktis karena sulit untuk dibawa kemana-mana, maka diciptakanlah handphone sebagai solusinya, yakni bisa dibawa kemana-mana dengan bentuk yang kecil dan muat jikankita memasukkannya ke dalam saku. Handphone perkembangannya sangat pesat, dari mulai dilengkapi dengan kamera dan juga mp3, belakangan dikembangkan smartphone yang sangat canggih. Smartphone ini merupakan handphone yang dilengkapi berbagai fitur yang sangat menarik serta canggih sehingga sangat menudahkan kehidupan manusia dan membuat kehidupan manusiamenjadi praktis.
4.      Penemuan internet
Intenet sudah seperti induk dari perkembangan teknologi yang ada. Zaman sekarang yang namanya teknologi tidak pernal terlepas dengan internet, bahakn identik dengan internet. Internet inilah yang sangat berguna bagi siapa saja yang ingin terhubung ke dunia luar dan juga orang- orang yang berada di seluruh dunia. Maka dari itu internet mempuyai julukan tersendiri sebagai suatu dunia sendirim yakni dunia maya.

Dampak Negatif Dan Positif Dari IPTEK
Saat ini IPTEK telah berkembangan sangat pesat/cepat. Dapat dilihat dari semakin banyaknya bermunculan berbagai macam teknologi canggih yang dapat membantu aktifitas dalam kehidupan manusia. Dengan semakin berkembangannya IPTEK itu sendiri, sehingga menimbulkan efek negatif dan positif seperti berikut:
Sisi negatif seperti:
·         Dapat merusak moral, dimana Internet menjadi media IPTEK yang dapat mempengaruhi moral dari seseorang. Seperti misalnya konten yang berbau negatif dan yang lainnya.
·         Dapat menimbulkan polusi. Perkembangan IPTEK yang semakin pesat dan banyak dimanfaatkan. Akan tetapi disamping itu banyak sekali polusi pencemaran yang dihasilkan dari perkembangan IPTEK itu sendiri.
·         Dapat membuat orang semakin malas, karena IPTEK memiliki tujuan untuk mempermudah & memanjakan manusia. Jadi manusia akan semakin malas sebab sudah ada teknologi yang dapat menggantikan dirinya bekerja.
Sisi positifnya seperti:
·         Dapat meringankan berbagai masalah yang dihadapi oleh manusia.
·         Dapat membuat segala sesuatunya menjadi lebih cepat dan mudah.
·         Dapat mengurangi pemakaian bahan-bahan alami yang semakin kesini semakin langka.
·         IPTEK juga membawa manusia kearah lebih maju dan modern

Sumber:

Tugas Pengetahuan Lingkungan ( Pertumbuhan Penduduk)

PERTUMBUHAN PENDUDUK


Pengertian Penduduk Dan Warga Negara Indonesia
Berdasarkan pasal 6 Ayat (2) Undang Undang Dasar 1945, pengertian penduduk adalah warga negara Indonesia dan orang asing yang bertempat tinggal di Indonesia. Sementara itu, warga negara berdasarkan Pasal 26 Ayat (1) bahwa pengertian warga negara adalah orang orang bangsa Indonesia asli dan orang orang bangsa lain yang disahkan dengan undang undang sebagai warga negara, sedangkan UU no. 6 tahun 1958 tentang kewarganegaraan Indonesia menyatakan bahwa warga negara (baca pengertian negara) Republik Indonesia adalah orang-orang yang berdasarkan perundang-undangan yang berlaku sejak Proklamasi 17 Agustus 1945 telah menjadi warga negara RI.
Seseorang menjadi warga negara seharusnya bertindak sebagai penanggungjawab atas baik buruknya suatu negara dan mendukung kemajuan negara. Oleh karena itu, seseorang yang menjadi anggota atau warga negara suatu negara haruslah diatur dalam peraturan perundang-undangan yang disahkan oleh negara tersebut. Satu hal yang perlu diperhatikan oleh setiap negara, bahwa adanya kebebasan untuk setiap orang berhak untuk memilih kewarganegaraan (every person has the right to choose citizenship), memilih tempat tinggal di wilayah negara (choose a place to stay in the country) dan meninggalkannya, serta memiliki hak untuk kembali (have the right to return) sebagaimana dinyatakan oleh pasal 28E ayat (1) UUD 1945. Pernyataan ini memiliki makna (meaning) bahwa orang-orang yang tinggal dalam wilayah negara dapat diklasifikasikan sebagai berikut:
1.      Pengertian penduduk adalah orang orang yang memiliki domisili atau tempat tinggal tetap di wilayah negara itu, yang dapat dibedakan antara warga negara (citizen) dengan warga negara asing  (foreign citizen) (WNA).
2.      Pengertian bukan penduduk adalah orang orang lain yang tinggal dalam negara yang bersifat sementara sesuai dengan visa yang diberikan oleh negara (kantor imigrasi) yang bersangkutan, contohnya turis.
Pengertian Pertumbuhan Penduduk
Pertumbuhan Penduduk ialah suatu perubahan populasi sewaktu-waktu, dan bisa dihitung sebagai perubahan dalam jumlah individu dalam sebuah populasi memakai “per waktu unit” untuk pengukuran. Sebutan pertumbuhan penduduk merujuk pada semua spesies, tapi selalu mengarah pada manusia, dan sering dipakai secara informal untuk sebutan demografi nilai pertumbuhan penduduk, dan dipakai untuk merujuk pada pertumbuhan penduduk dunia.

Faktor Yang Mempengaruhi Pertumbuhan Penduduk
1.      Kelahiran
Kelahiran dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor pendukung, Antara lain menikah di usia muda dan tidak melaksanan program keluarga berencana yang mengakibatkan meningkatnya angka kelaharian. Kedua yang menghambat kelahiran itu kerena memakai program keluarga berencana.
2.      Kematian
Kematian juga bisa di pengaruhi beberapa faktor yakni pendukung dan penghambat,Pendukung, faktor pendukung yang mengakibatkan angka kematian antara lain , tidak menjaga kesehatan, kurang sarana kesehatan di wiliyah tersebut seperti Rumah Sakit, Puskesmas, Klinik, Apotik, kemiskinan yang berlebihan yang mengakibatkan kurangnya asupan gizi,wilayah perperangan, bencana alam, pola makan tidak teratur dan wabah penyakit. Penghambat dan faktor yang menghambat kematian antara lain yaitu menjaga kesehatan, pola makan yang teratus, makan yang bergizi, sedikitnya angka kemiskinan, sarana kesehatan yang lengkap.
3.      Penduduk Yang Datang,
Penduduk yang datang dapat saja orang yang dari luar wilayah datang ke wilayah kita yang bertujuan untuk menetap, belajar, atau bekerja, hal ini dapat mengakibatkan meningkatnya jumlah penduduk.
4.      Penduduk Yang Pergi
Penduduk yang pergi dapat saja orang di suatu wilayah datang ke wilayah lain yang bertujuan untuk menetap, belajar, atau bekerja, dalam jumlah yang banyak, seperti menjadi TKI, hal ini dapat mengakibatkan menurunnya jumlah penduduk.
Macam-Macam Pertumbuhan Penduduk
Pertumbuhan penduduk bisa dibedakan menjadi tiga macam, yakni sebagai berikut :
1.      Pertumbuhan penduduk alami (Natural Population Increase)
Pertumbuhan penduduk alami ialah pertumbuhan penduduk yang didapat dari selisih jumlah kelahiran dengan jumlah kematian. Hal ini bisa dihitung dengan rumus:
T = L - M
Keterangan:
T = jumlah pertumbuhan penduduk per tahun
L = jumlah kelahiran per tahun
M = jumlah kematian per tahun
2.      Pertumbuhan penduduk migrasi
Pertumbuhan penduduk migrasi yaitu pertumbuhan penduduk yang didapat dari selisih jumlah migrasi masuk (imigrasi) dan jumlah migrasi keluar (emigrasi). Hal ini bisa dihitung dengan rumus:
T = I - E
Keterangan
T = jumlah pertumbuhan penduduk per tahun
I = jumlah migrasi masuk per tahun
E = jumlah migrasi keluar per tahun
3.      Pertumbuhan penduduk total (Total Population Growth)
Pertumbuhan penduduk total ialah pertumbuhan penduduk yang dihitung dari selisih jumlah kelahiran dengan jumlah kematian ditambah dengan selisih jumlah imigrasi dengan jumlah emigrasi. Hal ini bisa dihitung dengan rumus:
 T = ( L - M ) + ( I - M )
Keterangan:
T          = Pertumbuhan penduduk per tahun
L          = Jumlah kelahiran per tahun
M         = Jumlah kematian per tahun
I           = Jumlah imigran (penduduk yang masuk ke suatu negara/wilayah
   untuk menetap) per tahun
E          = Jumlah emigran (penduduk yang meninggalkan/pindah ke
   wilayah/negara lain) per tahun

Dampak Negatif Ledakan Penduduk
Beberapa dampak negatif yang timbul sebagai akibat terjadinyua ledakan penduduk di antaranya sebagai berikut:
·         Tingkat kemiskinan semakin meningkat karena pertumbuhan penduduk yang cepat biasanya tidak serta merta diikuti oleh pertumbuhan ekonomi yang cepat.
·         Pertumbuhan penduduk yang cepat tidak seimbang dengan peningkatan produksi pangan dapat mendorong kekurangan pangan.
·         Timbulnya permukiman atau daerah kumuh di perkotaan sebagai akibat mahalnya harga tanah dan rumah.
·         Pemerintah mengalami kesulitan menyediakan sarana kebutuhan masyarakat seperti sarana pendidikan dan kesehatan, perumahan dan lain-lain disebabkan memerlukan dana yang besar dan lokasinya padat oleh permukiman penduduk.
·         Meningkatnya kebutuhan akan ruang dan lingkungan hidup.
·         Menimbulkan persaingan (pertentangan) dimasyarakat sebagai akibat meningkatnya kebutuhan akan pangan dan kebutuhan lainnya.
·         Tidak seimbangnya kebutuhan akan lapangan pekerjaan dengan pertumbuhan penduduk yang dengan sendirinya menimbulkan banyak pengangguran dan masalah sosial lainnya.
·         Timbulknya kemiskinan, rumah kumuh, pertentangan antar etnik, tawuran warga yang diawali dengan hal-hal kecil dan stabilitas politik yang tidak mantap akan nampak menjadi pemandangan rutinitas yang sulit untuk mengatasinya.

Cara Mengatasi Ledakan Penduduk
Jika dampak dari ledakan penduduk tidak segera diatasi, dapat mengakibatkan suatu negara mengalami kesulitan dalam mempercepat proses pembangunannya. Terdapat beberapa upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi dampak ledakan penduduk, diantaranya:
·         Melaksanakan progaram keluarga berencana (KB) yaitu mengendalikan pertumbuhan penduduk melalui cara pengendalian kelahiran.
·         Menggalakan program transmigrasi.
·         Meningkatkan kualitas sumber daya manusia sehingga kemampuannya bekerja untuk membangun dirinya menjadi lebih baik.
·         Memperluas lapangan kerja.
·         Pengiriman tenaga kerja ke negara tetangga.

Sumber: